Jumat, 28 September 2012

Repurposing : Mengubah celana panjang menjadi celana pendek anak


Kemarin sewaktu bongkar-bongkar lemari, lihat Ada celana panjang suamiku yang sudah kekecilan dan gak pernah dipakai lagi. Jadi kepikiran untuk buatin celana pendek untuk anakku. 


Bagian yang akan kita gunakan adalah bagian bawah celana. Ambil celana pendek anak yang akan kita gunakan untuk mal/cetakan. Gunting sekitar 2 inch diatas celana pendek.
  


Gunting melengkung seperti gambar dengan jarak 1/2 inch dari tepi celana untuk kampuh jahitan.

 
Balik salah satu potongan celana lalu Tumpuk/masukkan bagian potongan celana yang satu kedalam potongan celana yang lain lalu jahit pada garis lengkung.


Tekuk bagian atas celana lebar 1,5 inch lalu jahit sisakan sekitar 3 inch untuk lubang memasukkan karet.



Masukkan karet lalu jahit ujungnya




  Tutup lubang yang tadi digunakan untuk memasukkan karet.


Agar lebih rapi pinggiran kain bisa kita obraskan ke tukang jahit. Dan untuk lebih mempermanis celana bisa kita beri hiasan renda.


  

Selasa, 11 September 2012

Minggu, 09 September 2012

Jumpel Pegangan Panci Panas

Jumpel ini bunda buat dari kain Perca (minta tetangga yang penjahit) dan celana Jean lama. Didalamnya terdiri dari 4 lapisan kain perca dan yang paling tengah bunda kasih busa pelapis.
 

Selasa, 04 September 2012

Bingung Milih

Dompet Flanel Owl 2

 
Bunda bisa gunakan dompet lucu ini untuk menyimpan uang saku sekolah anak.

@ Rp. 15.000,-
sms only at 08882676010

Minggu, 02 September 2012

Owl Purse ( Dompet Flanel Owl )


Alat dan Bahan :
a.  Kain Flanel
b.  Jarum
c.  Benang
d.  Gunting
e.  Busa Pelapis (Optional)
f.  Resleting

Cara bikinnya :









1.  Gunting Pola (download disini) Jiplak pola pada kain flanel, gunting semua bagiannya. Jiplak pola badan pada busa pelapis agar kelihatan lebih tebal, tapi kalau tidak punya busa pelapis juga tidak apa - apa.











2.  Lubangi salah satu badan untuk lubang resleting seperti gambar dengan lebar 1/2" panjang sesuai selera.














3.  Jahit resleting pada lubang badan bagian belakang.
 
4.  Jahit sayap, mata dan hidung pada badan bagian depan.

5.  Gabungkan badan bagian depan dengan belakang, lalu jahit. 

Jadi deh dompet owl nya, SELAMAT MENCOBA